10 Kota di Eropa ini Memiliki Daya Tarik Berupa Warna-warna yang Menawan

6. Ciocanesti, Romania

Apabila mendengar nama gunung Carpathian yang ada di daerah Bucovina, pasti kita akan langsung ingat akan cerita horor tentang manusia serigala, drakula ataupun hutan terlarang.

Tapi datanglah ke desa Ciocanesti yang masih berada di wilayah Bucovina juga, semua hal menyeramkan akan hilang, berganti dengan bangunan-bangunan menarik yang dihias macam telur paskah.

Menghias telur paskah memang sudah menjadi tradisi berabad-abad lamanya, tapi menghias bangunan di desa tersebut dengan hiasan khas telur paskah, baru dimulai pada tahun 1950. Dan pada tahun 2004 pemerintah setempat menbuat peraturan bahwa semua bangunan baru harus dihias sedemikian rupa juga, karena sangat disukai wisatawan.

Ciocanesti, Romania

7. Longyearbyen, Norwegia

Di daerah paling utara ini, di mana gelap bisa datang selama berbulan-bulan, maka bangunan-bangunan rumah yang berderet di sana diwarnai dengan warna-warna yang berbeda.

Sehingga menghasilkan pemandangan kontras yang indah. Daerah tersebut bernama Longyearbyen yang berada di kepulauan Svalbard.

Longyearbyen, Norwegia

8. Oberammergau, Jerman

Oberammergau yang berada di Jerman ini adalah desa yang terasa seperti negeri dongeng. Bagaimana tidak, dengan latar belakang hutan yang seperti hutan peri, rumah-rumah yang dihiasi dengan jendela yang berpot bunga, dinding-dinding dengan batuan-batuan kecil, negeri dongeng menjadi terasa nyata.

BACA JUGA :  Bawa 5 Benda ini Supaya Liburan Kamu Jadi Lebih Hemat

Lukisan-lukisan di dinding-dinging bangunan di sana, yang biasa disebut Luftlmalerei diinspirasi oleh adegan-adegan di buku dongeng, seperti Hansel dan Gretel, Cinderella, si kerudung merah dan lain-lain. Selain gambar-gambar tersebut, desa ini juga banyak dihiasi oleh mural-mural keagamaan.

Oberammergau, Jerman

9. Kinsale, Irlandia

Irlandia mungkin menjadi pulau kecil yang indah, tapi yang menjadi pelangi di sana adalah Kinsale yang berada di County Cork, dengan jalanan yang bertumpuk-tumpuk dengan bangunan bergaya tudor yang dihiasi dengan warna-warna yang terang.

Dahulu bangunan-bangunan ini adalah merupakan tempat pemancingan, berubah menjadi markas militer dan kemudian berubah lagi menjadi tempat wisata yang banyak dikunjungi wisatawan setiap tahunnya.

Kinsale, Irlandia

10. Stein am Rhein, Swiss

Apabila kamu sangat menyukai jalanan dengan dinding-dinding yang dihiasi dengan lukisan street art modern, pergilah ke Brooklyn, Melbourne ataupun Berlin tapi apabila kamu ingin mencari yang lebih vintage, datanglah ke Stein am Rhein yang berada di sebelah utara Swiss.

Balai kotanya, yang disebut Rathausplatz berada di tengah bangunan-bangunan tua yang penuh dihiasi mural dengan tema yang beragam, mulai dari anggur minuman sampai perang dapat ditemukan di sana.

BACA JUGA :  20 Pulau Terindah di Dunia Yang Jadi Tujuan Favorit Para Traveler

Di tahun 1500-an, pada awalnya seorang tuan tanah melukisi dinding-dinding bangunan yang dimilikinya agar tampak lebih bagus dibandingkan dengan bangunan-bangunan lain yang bukan miliknya. Dan sekarang, pemerintah setempat mengharapkan agar lukisan-lukisan mural tersebut tetap dijaga dan dilestarikan.

Stein am Rhein
Jadi, kota mana yang kelak akan kamu kunjungi untuk memanjakan matamu?